Sabtu, 02 Juni 2012

Ide Penulisan Buku 'Mencocokkan Gambar'

Buku ini merupakan salah satu dari seri buku Mencocokkan Gambar terbitan DAR Mizan. Dalam seri ini, terdapat 6 judul yaitu :

1. Mengenal Bentuk.
2. Mengenal Warna.
3. Mengenal Angka.
4. Mengenal Buah.
5. Mengenal Binatang.
6. Mengenal Sayuran.

Ide penulisan buku ini berawal saat saya menemani Si Sulung belajar Bahasa Arab. Saat itu dia masih duduk di bangku kelas 1 SD di salah satu sekolah dasar Islam di kotaku. Pelajaran Bahasa Arab diajarkan di situ sejak mereka pertama kali masuk sekolah. Tentu saja untuk anak seusia itu, mereka banyak menghafalkan kata-kata dasar.

Di pihak lain, terus terang, saya pernah melihat buku dengan sistem mencocokkan gambar. Akhirnya saya memadukan kedua ide tersebut. Mencocokkan gambar sambil belajar Bahasa Arab sekaligus Bahasa Inggris. Karena kebetulan potongan gambar bendanya ada tiga bagian maka tiga bahasa bisa digunakan sekaligus, Indonesia, Inggris dan Arab.

Muncul kendala lain. Saya bingung cara mempresentasikan kenampakan buku ini pada penerbit. Saya pun mulai membuat dummy sederhana. Saya menggunakan gambar-gambar dari koleksi clip art, mencetaknya, menjilidnya berdasarkan pertema buku. Setelah itu saya menggunting setiap gambar menjadi tiga potongan. Paling tidak penerbit mendapat gambaran yang saya inginkan, itu maksudnya.

Khusus untuk Bahasa Arab, saya memilih kata-katanya berdasarkan buku milik anak. Saya pun melakukan pemeriksaan silang dengan kamus Bahasa Arab. Setelah itu saya juga meminta bantuan seorang teman alumni sastra Arab untuk mengecek kebenaran per kata yang saya gunakan.

Selesai semua proses itu, saya pun mencoba mengirimkannya ke Penerbit Mizan. Alhamdulillah tidak menunggu waktu lama untuk disetujui. Hasilnya buku ini bisa terbit dalam bentuk seri yang terdiri dari 6 buku tadi.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar